Mari membaca, mari menulis dengan jujur, mari kita menyebarkan ilmu pengetahuan.. LETS START >>>

Sunday 29 November 2015

Review Windows 10 Pro TH 2 Build 10586

image

Sudah lama saya tidak merivew, dan kali ini Alhamdulillah saya bisa menulis lagi. Oke, kali ini saya akan mereview Windows 10 Pro Build 10586 atau yang kita kenal sebagai Windows 10 TH2. Banyak sekali fitur-fitur baru yang microsoft tanamkan di Windows 10 TH2 yang merupakan update mayor pertama untuk Windows 10.

Mungkin saya agak sedikit terlambat mereview ini berhubung sudah beberapa minggu yang lalu update mayor ini keluar. Tapi itu tidak akan menghalangi keinginan besar saya untuk sharing kepada pembaca semua.

Perlu diketahui bahwasanya review di build ini mungkin ada sedikit yang sama dengan review kemarin, karena fitur-fitur yang ada di dalam Windows 10 TH2 ini merupakan cakupan yang sudah ada di build insider kemarin. Tentunya bagi Windows Insider tahu apa-apa saja fitur barunya karena Insider sudah mencicipinya terlebih dahulu.

Oke langsung saja, mau tahu apa saja fitur barunya? Silahkan simak review nya di bawah.
Share:

Monday 23 November 2015

Renungan: Ketika Gravitasi Maksiat Semakin Kuat

464907

Adalah bohong jika ada orang-orang biasa seperti kita berkata tidak pernah berbuat kesalahan, tidak pernah berbuat maksiat. Sejatinya hanya rasul-Nya lah yang mampu menghindari maksiat dan bersifat ma’shum, karena Allah telah menjaga mereka semua -‘alaihissalam | untuk Rasulullah, shallallahu ‘alaihi wasallam- dari perbuatan dosa dan maksiat.

Manusia memang tempatnya salah, manusia memang tempatnya kefakiran dalam segala hal, manusia tempatnya khilaf. Namun, pada saat itu pula manusia bisa bangkit, kapanpun ia mau. Pada saat itu pula, manusia dapat berubah sekehendaknya untuk bangkit menjadi lebih baik, atas izin Allah.

Ada banyak sekali tingkatan derajat, yang tidak bisa kita lihat dan rasakan secara langsung. Namun jika buah keimanan telah merasuk dalam diri, maka kita bisa melihatnya. Kita bisa menyadari, bahwasanya ketika kita merasa sudah baik misalnya, padahal sejatinya itu mungkin saja hanyalah pintu pertama yang kita masuki, atau tingkatan pertama yang kita datangi. Sedangkan di atas kita, banyak sekali manusia-manusia lainnya yang derajatnya tentu lebih tinggi dari kita.
Share:

Sunday 23 August 2015

Review Windows 10 Pro (Insider Preview) Build 10525

build 10525_2

Setelah sekian lama berada di build 10240 RTM, akhirnya saya dapat upgrade lagi ke build berikutnya sebagai windows insider. Microsoft memang benar-benar memperhatikan feedback dari insider.

Beberapa hari kemarin, sekitar 3 hari yang lalu tepatnya saya telah meng-upgrade windows RTM build 10240 saya ke windows 10 pro Insider Preview build 10525. Saya upgrade via windows update, dengan pilihan fast ring.

Perlu diketahui bahwasanya beberapa kawan saya di forum sebelah ada yang belum mendapatkan update ke build terbaru dari microsoft ini. Beberapa penyebab diantaranya adalah karena microsoft melakukan hal yang sama seperti saat upgrade ke build 10240 kemarin, yakni menggunakan siklus bertahap, di mana tidak semua Insider dapat mendownload build ini dalam satu hari secara bersamaan, melainkan secara bertahap.

Faktor lainnya karena pilihan slow ring. Jangan lupa pastikan Anda memilih pilihan fast ring agar mendapatkan update build ini.

Oke langsung saja, saya akan membagikan reviewnya kepada Anda semua. Inilah dia.
Share:

Saturday 11 July 2015

Review Windows 10 Pro Insider Preview Build 10166

Minggu-minggu sebelumnya, microsoft telah merilis 3 build yang masih bisa dikatakan cukup baru, yakni build 10158, 10159, dan 10162. Dan baru-baru ini microsoft merilis lagi build 10166 untuk pengguna fast ring.

Dalam kesempatan kali ini, saya akan review hal-hal baru apa saja yang saya jumpai di windows 10 build 10166 ini. Mengingat terakhir kali saya membuat review untuk build 9926 dan terlampau jauh sekali jaraknya dengan build 10166 yang akan saya review kali ini, maka saya meminta maaf apabila apa yang saya review sudah termasuk pula pada build di bawah build 10166.

Oke, langsung saja ini dia reviewnya, selamat membaca

REVIEW

Xbox Music digantikan menjadikan Groove Music.

image

Berdasarkan pengumuman yang telah saya dengar kemarin-kemarin, microsoft akan merubah nama aplikasi Xbox Music menjadi Groove Music. Dan benar saja, di build ini microsoft merealisasikannya. Namun, tidak banyak perubahan yang saya temui, hampir sama dengan app Xbox Music sebelumnya.
Share:

Friday 10 July 2015

Windows 10 Info: Download ESD Decrypter versi terbaru (Ampuh Atasi Error RSA key)

Tadi pagi baru saja saya mendownload windows 10 build 10166. Karena keterbatasan kuota, saya memutuskan untuk mendownload file ESD nya saja karena filenya lebih kecil di banding file ISO nya.

Kendala muncul tatkala setelah saya download file ESD tersebut kemudian meng-convert nya ke file ISO menggunkan ESD Decrypter yang saya punya, dan pesan error pun muncul seperti gambar di bawah ini.

2015-07-10_174049

Tentu saja saya bingung dan tidak paham mengapa bisa terjadi. Oleh karena itu saya langsung bertanya tentang hal ini di sebuah forum ternama yang khusus membahas tentang windows. Salah satu member memberi tahu saya bahwa sebenarnya file ESD yang saya download tidaklah rusak, namun ternyata di enkripsi dengan RSA key yang katanya sulit di decrypt.

Saya searching-searching di internet untuk menemukan solusi ini karena di forum tersebut, saya tidak menemukan solusinya. Dan alhasil, saya sampai di TenForum, sepertinya juga forum yang khusus membahas tentang teknologi.

Saat itu saya membaca beberapa instruksi untuk men-decrypt file ESD, dan untuk itu saya mencoba mendownload ulang ESD decrypter nya melalui link download yang disisipkan di forum tersebut, dan alhamdulillah, akhirnya saya bisa men-decrypt file ESD saya lagi.
Share:

Saturday 4 July 2015

Download Modern App Tour The Universe: Untuk yang suka menjelajah (Windows 8/8.1/10)

image

Sejak era windows 8 hingga berlanjut sampai era windows 10 sekarang ini, microsoft memulai sebuah dunia baru di dalam sistem operasinya yang mana tidak terdapat pada sistem operasi sebelumnya. Windows store yang kita kenal sebagai “Store” di windows, berbagai aplikasi dan games tersedia di sana. Walau aplikasi dan games nya tak selengkap layaknya koleksi playstore yang merupakan milik google, tapi setidaknya banyak sekali aplikasi yang bermanfaat di windows store.

Nah, kali ini saya akan berbagi kepada Anda salah satu app yang sangat bermnafaat, terutama untuk yang suka tentang astronomi. Dan sangat pas bagi Anda yang senang menjelajah. Aplikasi ini berlaku untuk semua umur, dan sangat bagus sebagai bahan pembelajaran dalam bidang Sains.

App ini bernama “Tour The Universe”. Sesuai dengan namanya, aplikas ini memebrikan kita experience untuk menjelajah ruang angkasa dan alam semesta melebihi ambang pikiran, tentunya berdasarkan penelitian dan penemuan-penemuan para ilmuwan antariksa.
Share:

Friday 3 July 2015

Renungan: Pilihan Akhir

7

oleh: Raga Adi Nurrohman
 
angin berhembus semilir
memasuki relung-relung jiwa
Semua manusia keluar dari balik tembok menuju dunia luas
semua mata menatap langit dengan teduh, kemudian menunduk
mengadahkan tangan menuju langit
berharap hanya kepada Tuhan Semesta Alam, Tuhan Yang Esa
Mereka tidak tahu, apakah ini jalan terakhir mereka
Ataukah sebuah awal permulaan
Tapi yang jelas,
Yang awal itu tidak bisa dipilih oleh manusia
Namun, manusia dapat memilih yang akhir..
Allah membebaskan hamba-hamba-Nya untuk memilih yang akhir
dan Allah telah berfirman:
"Dan sungguh, yang akhir itu lebih baik bagimu dari pada permulaan" [QS. Adh-Dhuha/93:5]
Semua konsekuensi dan pilihan hidup ada di tangan manusia
Dan takdir hanya ada di dalam genggaman-Nya, bukan pada manusia
Mau akhir yang seperti manakah kau wahai diriku?
Allah telah menjelaskan dengan sejelas-jelasnya tentang perbandingan antara awal dan akhir

 
Semua pilihan, akan meruncing kepada dua pilihan saja
Ribuan pilihan yang mengambang dalam angan-angan
akan mengerucut menjadi dua jalan, dua pilihan
Ya, itu adalah hukum alam
sunnatullah
Dan akhir yang hakiki pun hanya ada dua saja
Surga atau Neraka
mau pilih yang mana wahai diriku?
Pikirkanlah!
Hidup tidak seperti yang kau bayangkan
terus berjalan mulus, enak-enak saja
hidup itu adalah saat kau berjalan menuju masa istirahatmu
masa istirahatmu nanti yang indah atau yang menyiksakan
Dan kaulah yang memilihnya
Hidup ini adalah ketika kau berjalan menuju peristirahatan sementara
Untuk kembali 'bangun' menuju dunia kekal abadi
sekali lagi, mau pilih akhir yang seperti apa wahai diriku?
Pikirkanlah!

Share:

Download Windows 10 Pro Insider Preview build 10162 x86/x64 (ISO dan ESD)

image

InfoTekno -- Baru saja dirilis windows 10 build 10159 ke fast ring, baru-baru saja dalam hitungan hari setelah perilisan build 10159, Microsoft merilis lagi kandidat baru untuk Insider, dan tentunya masih ke fast ring.

Gabriel aul menyatakan, bahwa pada build ini windows 10 mengalami peningkatan pada performa, battery life, dan kompatibilitas dibanding build windows 10 sebelumnya. Seperti yang saya kutip dari blog windows berikut ini.

“...Build 10162 is another great one. In fact, our testing and internal telemetry metrics show it has better reliability, performance, battery life, and compatibility than any Windows 10 Insider Preview build so far...”
Share:

Wednesday 17 June 2015

Untukmu, Para Mujahidin (2)


Terkoyaknya batin ini
Ketika melihat darah seperti air dalam kolam
ketika melihat tangan dan kaki terlepas dari tempatnya
ketika melihat kepala mungkin sudah tidak ada pada lehernya
Ya Allah..,
Sungguh aku sangat hina
ketika para mujahidin terus mengharap kemuliaan dari-Mu
Diriku di sini malah berderai terus menerus dalam maksiat
Apa yang bisa kuperbuat lagi?

Di tangan mereka kekuatan-kekuatan berkumpul
Senjata yang mereka pegang dengan erat,
se-erat rasa sayang dan cinta mereka terhadap saudara seiman
Barisan mereka kokoh layaknya tembok yang tidak dapat dihalau
Cahaya-cahaya berkumpul memenuhi hati mereka
Mereka bukan penonton, mereka adalah pemeran
Mereka ikhlas terbunuh, mereka tak takut darah mereka bercecer tumpah
Mereka sudah biasa mendapatkan lesatan pedang di kulit mereka
dan mendapatkan peluru bersarang dalam tubuhnya
Tapi mereka tidak akan bersikap biasa terhadap musuh yang zhalim
terhadap musuh yang telah menzhalimi saudaranya seiman
mereka akan memerangi yang memerangi
Dan menolong yang beriman

Share:

Monday 25 May 2015

Cara atasi error boot 0xc000000f di Windows 10, 8.1, 8, dan 7

image
InfoKom ~ Beberapa hari kemarin, saya mengalami gagal boot di pada Laptop saya. Itu terjadi ketika saya berselancar dan mengutak-atik Windows 10 Insider Preview build 10074 yang baru saya instal.

Mungkin saya ada salah menekan sesuatu yang menyebabkan laptop saya gagal booting setelah saya restart. Sehingga hanya muncul sampai pada Layar biru yang biasa kita sebut dengan BSOD (Blue Screen On Death)

Tetapi yang membuat saya bersyukur adalah, saya masih dapat masuk ke Windows 10 saya, dengan menekan tombol F8. Sehingga, apabila saya menyalakan laptop saya, saya tidak serta-merta dapat langsung masuk ke dalam windows, melainkan setiap booting harus bertemu dengan BSOD, dan menekan F8 untuk masuk ke dalam windows.

Lalu, bagaimana jika tidak ada opsi untuk menekan tombol F8? berikut ini saya paparkan (Insya Allah) secara rinci bagaimana cara mengatasi error 0xc000000f tersebut. Termasuk bagi yang memiliki kasus persis seperti saya. Semoga berhasil.
TESTED ON: Windows 10 IP build 10074 in ACER AO-756
PROSEDUR

JIKA TIDAK ADA OPSI F8

1. Buat CD/Flash Disk Instalasi windows sesuai dengan versi windows yang anda gunakan.

2. Jika sudah, masuk ke dalam instalasi windows. untuk ACER, anda dapat menekan tombol F2 atau F12, pilih booting menggunkan menggunakan CD/FD Instalasi windows.

3. Jika sudah masuk, Atur tanggal, bahasa, dan yang lainnya. Kemudian klik  REPAIR YOUR COMPUTER, tunggu sejenak.

4. Pada SYSTEM RECOVERY TOOL, pilih USE RECOVERY TOOLS… kemudian klik next.

5. Pilih repair menggunakan COMMAND PROMPT.

JIKA ADA OPSI F8

1. Booting ke windows, tunggu hingga muncul BSOD seperti biasanya, dan klik tombol F8.

2. pilih COMMAND PROMPT.

3. Buka repair dengan COMMAND PROMPT. Laptop/PC akan restart untuk mempersiapkan command prompt,

JIKA SUDAH TIBA PADA LANGKAH COMMAND PROMPT

1. Ketikkan perintah berikut, kemudian ENTER.
bootrec /RebuildBcd
2. Setelah operasi selesai, akan ada muncul dua keluaran.

image

3. Apabila yang muncul outpun keluaran kedua, langsung saja tekan tombol Y, kemudian ENTER. Kemudian restart PC/Laptop Anda.

4. Namun apabila yang muncul output pertama, ketik perintah berikut, kemudian ENTER.
bcdedit /export c:\bcdbackup
5. Ketik perintah berikut, kemudian ENTER.
attrib c:\boot\bcd -h -r -s
6. Ketik perintah berikut.
ren c:\boot\bcd bcd.old
7. Kembali ke langkah nomor 1, dan jika ketemu output ke-2, ulangi langkah nomor 3.

Itulah beberapa langkah-langkah sederhana yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi error booting windows. Apabila ada yang tak dipahami, silahkan berkomentar. Semoga bermanfaat, Salam pengetahuan yang menginspirasi.
Share:

Sunday 26 April 2015

Sepertiga Malam Terakhir, Waktu Terbaik dalam Hidup

url

Ketika kita beraktivitas di pagi hingga sore hari, mungkin hingga malam hari ba’da Isya’, itu merupakan waktu-waktu lelahnya seorang manusia. Manusia biasanya melakukan aktivitas dari terbit matahari hingga terbenamnya matahari, itulah sebagian besar yang dilakukan manusia di dunia ini.

Islam, adalah agama sempurna yang mengatur segala sudut kehidupan manusia. Dari hal yang besar seperti politik, ekonomi, sistem pemerintahan (khilafah), hingga hal-hal keci seperti masuk wc, dan salah satunya adalah istirahat, semua ada aturannya. Masya Allah, begitulah sempurnanya agama ini, maka umat Islam pasti akan meraih kejayaan apabila semuanya diterapkan.

Kembali kepada bahasan utama, bahwasanya tahukah Anda? ternyata ada segolongan manusia yang melakukan aktivitas keluar dari pada koridor ‘biasa’. Mereka beraktivitas dari sepertiga malam terakhir, kira-kira saat udara dingin sekitar pukul 03.30, tentunya sebelum Adzan Subuh berkumandang. Saat itu mereka bangun dari tidurnya ketika sebagian besar manusia sedang terlelap dalam sedapnya tidur dan masih terikat dengan dekapan malam.
Share:

Friday 3 April 2015

April Fools atau April Mop? Budaya Siapa?

image
April Fools Day atau yang sering kita dengar April Mop ini adalah ajang di mana seseorang bisa sepuas-puasnya membohongi seseorang sampai-sampai seseorang yang dibohongi dapat kesal.Namun begitu, seseorang yang dibohongi dan dikerjai itu tidak diperkenankan untuk marah, dan harus gembira. Tentu, ini bukan budaya dan ajaran Agama Islam. Kita kaum muslim tidak pernah mendapatkan ajaran seperti ini.

Lalu, April Mop budaya siapa? Berdasarkan dari beberapa sumber yang saya dapatkan, April Mop ini adalah budaya orang barat. Bahkan ada beberapa sumber yang mengatakan bahwasanya April Mop ini muncul berkenaan dengan peristiwa pembunuhan warga muslim di dataran andalusia oleh orang-orang Kristen (baca: spanyol), Na’udzubillahi min dzalik. Masih mau merayakannya???!!

Memang budaya dan kebiasaan April Mop ini tidak segencar dengan kebiasaan merayakan TAHUN BARU dan VALENTINE DAY. Namun, selama beberapa tahun terakhir, agaknya budaya April Mop ini mulai secara luas dirayakan banyak orang, tak terkecuali orang-orang Islam yang kurang pemahaman tentang hal tersebut.
Share:

Cerbung: Aku dan Mereka Saat di Kairo bag.38: Perjalanan ke kajian

44499704

Setelah lama terhening dalam sujud, dan menyelesaikan shalat malam, kemudian aku menatap jam.

“Oh, ternyata sudah pukul 04.00..”Kataku dalam hati. Aku kemudian mandi, dan bersiap-siap ke masjid bersama teman-teman untuk menunaikan shalat subuh. Setelahnya, kami akan kembali berangkat menuju Al-Azhar untuk memeuhi undangan kajian di Universitas.

Matahari sudah mununjukkan sinarnya di ufuk langit timur. Waktunya kami untuk bersiap-siap dan preparing untuk berangkat menuju Al-Azhar. Setelah mempersiapkan semuanya, kami berjalan menuju halte bus yang berangkat menuju Al-Azhar. Alhamdulillah, pada pagi itu bus utama datang dengan cepat, sehingga kami dapat menuju Al-Azhar dengan waktu yang lebih awal.
Share:

Wednesday 1 April 2015

Cara Downgrade versi Windows Agar Bisa Upgrade ke versi Windows yang Berbeda

INTRO

image

Beberapa minggu yang lalu, saya ingin meng-upgrade windows 8.1 enterprise yang terinstal di laptop saya ke windows 10 build 9926 yang telah saya download. Namun ternyata, ada sedikit kendala saat saya akan menginstal windows 10 ini di laptop saya. ternyata windows 10 yang saya download adalah windows 10 professional, bukan windows 10 enterprise. Tentu saja, saat proses upgrade sampai pada tahap pilihan “Choose what to keep”, tidak ada pilihan “keep settings, personal files, and apps”. Itu terjadi karena saya meng-upgrade windows ke versi yang tidak sesuai. Supaya pilihan “keep settings, personal files, and apps” muncul, maka solusinya adalah kita harus meng-upgrade windows ke versi windows yang sesuai. Misalnya, windows 8.1 enterprise diupgrade ke windows 10 enterprise, bukan diupgrade ke windows 10 professional

Hal tersebut membuat saya sedikit jengkel, segala persiapan sudah selesai, ada lagi kendala lainnya. Dan saya tentu malas begadang hanya untuk mendownload ISO windows 10 enterprise. Lebih baik memanfaatkan windows 10 pro yang sudah saya download dari pada saya harus download lagi yang enterprise.

Namun tentu, ini menjadi pelajaran kesabaran bagi saya. Saya pun akhirnya memutuskan searching di google, dan akhirnya tidak menemukan hasil apapun. Namun saya tidak menyerah. Pencarian saya akhirnya menemui titik terang setelah menemukan sembuah forum yang memperbincangkan bagaimana cara downgrade versi windows. Namun setelah saya gunakan cara-cara tersebut, tetap tidak bisa.

Dan setelah lama sekali saya searching, akhirnya saya tiba di web portal devianart, salah satu web portal yang populer di dunia maya. Salah seorang member devianart bernama MP7000 mengupload sebuah tools untuk mendowngrade windows 7 enterprise ke windows 7 ultimate, professional, dan home premium. Tentu tools yang hanya untuk windows 7 ini segera saya beranikan diri untuk mencobanya di windows 8.1 enterprise milik saya. Dan Alhamdulillah setelah saya uji coba, tools ini berhasil 100 % di windows 8.1 enterprise yang saya gunakan.
Share:

Saturday 14 March 2015

Untukmu, Para Mujahidin

surat-lama

Terasa hembusan angin dari kejauhan
Terdengar lantunan dzikir dari hati yang tenang
semua menggema, hingga satu waktu tiba
saat itu semua bersatu, kemudian berbaris, dari pantai kembali ke pantai
membentuk layaknya bangunan tembok yang kokoh dan menjulang tinggi

Para Ilmuwan turut bergabung
para warga sipil turun menyambung
Para pandai besi pun terus mendayung
semua ikut dalam barisan nubuwwah
semua hadir dalam seruan jihad dan dakwah

Semua saat itu tersenyum
Menanti kemenangan yang penuh hikmah
Atau menanti kematian yang sungguh indah
Mereka terus bergerak, dengan gesit, dengan cekatan
Melewati gurun yang panas
Melewati salju yang dingin
Melewati samudera nan deras
juga melewati semua hembusan angin

Istirahat hanya untuk merehatkan kelopak mata mereka
Namun, dalam tidur mereka
Allah yang selalu mereka pikirkan
Dzikir yang selalu membasahi semua lisan
Allah tak luput dari hati dan pikiran mereka

Mereka yakin kepada Allah dan rasul-Nya
Mereka berpegang teguh kepada Al-Qur’an dan As-Sunnah
Bagi mereka firman Allah adalah perintah tertinggi tak tertandingi
Dan bagi mereka sabda rasul adalah penguat janji Ilahi

keyakinan adalah sebaik-baik pelindung dan pendingin hati mereka
semangat mereka tidak pernah padam
Sekalipun pedang dan panah musuh menembus tubuh mereka
Mereka tetap tersenyum, terus berjuang
Selangkah lagi mereka dapatkan kemenangan
Atau, selangkah lagi mereka menuju surga-Nya
Allahu Akbar menyeruak ke langit-langit bumi
Syahadat menembus awan-awan angkasa
Semua menghela nafas, saling berkonsentrasi
Melindungi umat, dan menyadarkan lawan
Semua terus bergerak, hingga terdengar seretan baju besi mereka
Share:

Wednesday 11 March 2015

Cara Masuk ke This PC Melalui Tombol File Explorer di Windows 10

image

Windows 10 sudah mengalami banyak sekali kemajuan, dari tampilan hingga sistem-sistemnya, semuanya tampak fresh dan layaknya diperbarui, padahal Windows 10 ini masih dalam versi Technical Preview.

Salah satu fitur yang ditanamkan di Windows 10 ini adalah adanya fitur Quick Acces (Di Windows versi sebelumnya bernama Recent Files), di mana fitur ini memungkinkan kita untuk membuka file dengan cepat berdasarkan history yang diingat oleh PC, sehingga kita tak perlu lagi repot-repot mencari di mana file yang ingin kita buka itu disimpan.

Namun, saat kita mengklik icon File Explorer di taskbar, maupun melalui start menu, selalu saja langsung masuk ke Quick Acces, tentu ini sedikit menyulitkan bagi beberapa pengguna yang baru menggunakan Windows 10, karena pada Windows versi sebelumnya, saat kita membuka file explorer, langsung terbuka This PC/My Computer.

Nah, kali ini saya akan membuat panduan bagaimana cara masuk Masuk langsung ke This PC/My Computer tanpa harus melalui Quick Acces terlebih dahulu, berikut panduannya.
Share:

Sunday 8 March 2015

Cerbung: Aku dan Mereka Saat di Kairo bag.37: Munajat

***
image

Malam pun tiba, tak terasa detik hanya terlintas seperti cepatnya mobil ferrari menyusuri jalan di bawah rembulan. Malam itu, aku dan teman-teman mahasiswa duduk di ruang berkumpul, dengan membawa Al-Qur’an, dan kemudian mengaji bersama. Ya Allah, lagi-lagi kami semua menitikan air mata saat itu. Membacanya sama seperti melegakan hati dan pikiran kami. Rasanya, kepala kami seperti disiram air es yang sangat sejuk dan segar.

Kemudian, setelah kami mengaji bersama, kami mengadakan kajian. Pada malam itu, yang berceramah adalah Yusuf. Saat itu, ia menyampaikan ceramah tentang semangat dan perjuangan dalam hidup. Aku benar-benar mengenal siapa Yusuf itu. Ya, dia merupakan salah seorang kawanku, yang terkenal pandai berdakwah. Subhanallah, penyampaiannya benar-benar masuk sekali ke dalam pikiran dan hati kami. Namun, di sisi lain ia memiliki keunikan, dia selalu memasukkan unsur candaan saat ia sedang menyampaikan ceramah, sehingga terkadang kami tertawa pula mendengarnya. Tetapi tentu saja, candaan yang disampaikan dalam hal yang positif.

Beberapa menit kemudian, adzan Isya’ pun terdengar. Tentu saja kami langsung menuju masjid di dekat asrama kami. Kami berjalan kaki saat itu. Semua keluar sambil menatap langit, Subhanallah, saat itu langit sangat terang sekali karena cahaya bulan dan bintang. Kami pun melihat fenomena supermoon saat itu, Subhanallah. Seakan, malam ini Allah menurunkan rahmatnya untuk menghibur kami, Syukron Ya Rabbi.

Setelah sampai di masjid, kami pun mengambil air wudhu dan kemudian shalat Isya’ berjamaah bersama warga distrik. Munajat malam itu benar-benar terasa indah.

“Aku berharap aku dan teman-teman dapat istiqamah di jalan Engkau Ya Allah Ya Rabbi Ya Ilahi, aamiin” Kataku dalam do’a.
Share:

Wednesday 11 February 2015

Besi Bukan Diciptakan di Bumi, Melainkan Langsung Diturunkan Dari langit

“…Dan Kami turunkan besi yang padanya terdapat kekuatan yang hebat dan berbagai manfaat bagi manusia ….”
(Al-Hadid, QS 57 : 25)
 
image KATA ‘Kami turunkan’  khusus digunakan untuk besi dalam ayat ini, dapat diartikan secara kiasan untuk menjelaskan bahwa besi diciptakan untuk memberi manfaat bagi manusia.
 
Besi adalah salah satu unsur yang dinyatakan secara jelas dalam Al Qur’an. Dalam Surat Al Hadiid, yang berarti “besi”, kita diberitahu sebagai berikut:
 
Tapi ketika kita mempertimbangkan makna harfiah kata ini, yakni “secara bendawi diturunkan dari langit”, kita akan menyadari bahwa ayat ini memiliki keajaiban ilmiah yang sangat penting.
 
Ini dikarenakan penemuan astronomi modern telah mengungkap bahwa logam besi yang ditemukan di bumi kita berasal dari bintang-bintang raksasa di angkasa luar.

Logam berat di alam semesta dibuat dan dihasilkan dalam inti bintang-bintang raksasa. Akan tetapi sistem tata surya kita tidak memiliki struktur yang cocok untuk menghasilkan besi secara mandiri.
Share:

Monday 9 February 2015

Islam News: Hari Valentine dan Pesan Arsitek Yahudi 80 Tahun yang Lalu

no valentine day
sejengkal
untuk saya sendiri dan saudara-saudara muslim dan muslimah sekalian, silahkan dibaca.
 
***
“SAUDARA-saudara, tugas kalian kami kirim ke negeri-negeri muslim bukanlah untuk memurtadkan kaum muslimin menjadi Kristen ataupun Yahudi. Tapi cukuplah dengan menjauhkan mereka dari Islam. Kita jadikan mereka sebagai generasi muda Islam yang jauh dari Islam, malas bekerja keras, suka berfoya-foya, senang dengan segala kemaksiatan, memburu kenikmatan hidup, dan orientasi hidupnya semata untuk memuaskan hawa nafsunya.”
 
Itulah pidato Samuel Marinus Zweimmer di depan para pendeta Yahudi dan Kristen yang akan dikirim ke negeri-negeri muslim dalam Konferensi Missi pada tahun 1935 M di Jerusalem.
 
Sebagai arsitek yang berniat menghancurkan pemuda muslim, Zweimmer sadar bahwa memurtadkan kaum muslimin bukanlah perkadara mudah. Jangankan memurtadkan, meminta kaum muslimin untuk tidak meyakini Al Qur’an saja hanya bisa menjadi mimpi bagi Yahudi.
 
Namun, Zweimmer bukanlah pendeta biasa. Dia sudah dilatih bagaimana menghancurkan kaum muslimin secara sistematis. Dalam penantiannya, dia begitu telaten dan gigih menyiapkan jurus ampuh menaklukan bangsa terbesar di dunia ini.
 
Hingga kemudian Evangelis asal Amerika Serikat ini berpendapat: jika memurtadkan kaum muslimin adalah langkah sulit, maka menjauhkan umat Islam dari ajaran agamanya bukanlah hal yang mustahil bagi barat.
 
Boleh seorang muslim berKTP Islam, tapi otaknya mengikuti Yahudi. Boleh namanya Ahmad tapi pikirannya mengikuti nafsu sesaat.
 
Menariknya, alat ampuh yang diciptakan Zweimmer bukanlah roket dan rudal. Bukan pula senjata dan basoka, tapi nafsu jelata dan invasi budaya.
 
Target awal yang harus ditaklukan Yahudi adalah wanita. Mengapa? Karena Wanita adalah pewaris generasi, pelahir mujahid rabbani. Tak heran Muhammad Quthb pernah mengeluarkan kalimat monumentalnya.
Share:

Saturday 7 February 2015

Mozaik Islam: Pohon Gharqad dan Proyek Yahudi

Pohon Gharqad Yahudi
POHON Ghorqod memang dikenal sebagai pohonnya kaum Yahudi. Hal tersebut secara tegas dinyatakan Rasulullah SAW dalam salah satu haditsnya mengenai peperangan hari akhir yang berbunyi:
 
“Tidak akan terjadi kiamat hingga kaum Muslimin memerangi kaum Yahudi, lalu membunuh mereka, sehingga seorang Yahudi  bersembunyi di balik batu dan pohon, lalu batu dan pohon itu berkata: Hai Muslim! Hai hamba Allah! Ini Yahudi di belakangku, kemarilah, bunuhlah dia! Kecuali pohon Ghorqod, maka itu adalah dari pohon-pohonnya orang Yahudi,” (HR. Muslim VII/188, Bukhari IV/51, Lulu ‘wal-Marjan III/308).
 
Pohon Ghorqod (Nitraria Retusa) merupakan tanaman sejenis semak berdaun kecil-kecil dan lebat, dengan ranting yang juga banyak. Ketika kecil pohon ini hanya berupa semak yang kecil, mustahil untuk dijadikan tempat bersembunyi. Namun ketika sudah besar, tanaman ini memiliki batang yang cukup kokoh untuk bisa dipanjat dan rerimbunan dedaunannya sangat lebat sehingga bisa dipakai sebagai tempat bersembunyi, walau pohon ini tidak tinggi-tinggi amat.
Share:

Thursday 5 February 2015

Dirimu Memiliki Banyak Waktu Luang? Bersyukur dan Berbahagialah

image
INTERMEZO

Kehidupan manusia tidak  dapat dilepaskan dari yang namanya kesibukan. Seluruh hal yang mengililingi manusia rata-rata adalah kesibukan, yakni berbagai Aktivitas yang padat, terus-menerus dilakukan bahkan secara kontinyu, dengan sedikit jeda serta terus berlangsung, hingga terkadang kita merasa lelah untuk menjalani kesibukan itu.

Tapi tahukah Anda, tidak semua orang di dunia selalu dalam kesibukan. Ada orang-orang di luar sana yang mungkin lebih banyak memiliki waktu luang dari pada kesibukan-kesibukan. Terkadang mereka sampai bosan karena sangking banyaknya waktu luang dalam hidup mereka. Mereka bingung ingin mengisi waktu luang tersebut dengan apa.

Tanpa mereka sadari, mereka membuang-buang waktu luang tersebut, na’udzublillah. Padahal waktu luang merupakan salah satu kenikmatan yang sangat luar biasa dari Allah azza wa jalla untuk hamba-hambanya, tersirat dalam sabda Rasulullah saw., pada HR. Bukhari nomor 5933.

Nah, dari nikmat yang Allah berikan berupa waktu luang ini, sudah sepantasnya kita mengisinya dengan hal-hal yang sifatnya menjurus kepada kebaikan. Tentunya hal yang menjadi prioritas kita ini adalah menggunakan waktu luang semaksimal mungkin untuk beribadah kepada Allah.
Share:

Monday 2 February 2015

Renungan: 3 Pertanyaan Besar Dalam Hidup

85797200

Bukanlah hal yang tak biasa lagi jika seluruh manusia di dunia ini selama hidupnya mempunyai tujuan. Ya, semua manusia tentu memiliki pengharapan akan masa depannya. Harapan agar menjadi orang sukses, menjadi orang bahagia, menjadi orang yang makmur sejahtera, dan masih banyak lagi pengharapan-pengharapan lainnya.

Biasanya, pengharapan-pengharapan sudah muncul sejak kita masih kecil. bentuk-bentuk pengharapan itu biasa orang-orang artikan sebagai cita-cita. Begitulah mereka menyebutnya.

Kemudian pengharapan-pengharapan itu tumbuh menjadi pertanyaan saat kita sudah baligh (remaja ke dewasa). Biasanya mereka akan bertanya,“Mampukah saya mencapai hal yang saya harapkan?”. Begitulah setelah kita baligh, pikiran kita pada umumnya akan menjadi lebih dewasa. Kita menjadi lebih keras dalam menelusuri pikiran-pikiran kita, membuka setiap relung sudut-sudut di dalam otak, lalu kita akan merenung dan biasanya air mata akan berjatuhan kala itu.

Kita akan berpikir keras, apa sebenarnya tujuan hidup ini. Lalu, apa gunanya saya terus berharap hal-hal yang sedemikian rupa.

Ketika itulah, saat-saat kita harus lebih dekat dengan Yang Maha ‘Alim (Mengetahui). Jika kita lebih masuk ke dalam sudut-sudut pikiran kita, dan masuk lebih dalam lagi dari yang lebih dalam itu, maka di situlah kita temukan banyak ruang-ruang memori. Apa saja yang sudah kita lakukan tadi.

Hingga biasanya saat kita benar-benar dalam penguasaan emosi diri saat kita merenung dan berkoneksi kepada-Nya, maka biasanya kita akan temukan 3 pertanyaan besar dari dalam diri kita.
Share:

Sunday 1 February 2015

Cara Mengembalikan Start Menu lama dan Start Screen di Windows 10 build 9926

2015-01-24_161851
start menu di Windows 10 build 9879

Kali ini admin akan memberikan panduan bagaimana cara mengembalikan start menu dan start screen pada Windows 10 build 9926, yang mana kita ketahui bahwa di Windows 10 build 9926 ini Start menu lama dan Startscreen telah dihilangkan, dan diganti dengan start menu continuum yang lebih fresh tampilannya menurut saya.

2015-02-01_142822
start menu Continuum di Windows 10 build 9926

Walau begitu, tidak semua orang berpikir bahwa start menu continuum ini lebih fleksibel dibandingkan dengan start menu dan startscreen yang ada pada build windows 10 sebelumnya (build 9879 ke bawah).

Oleh karena itu, Saya akan menulis panduannya sembari bereksplorasi pada registry editor. Semoga panduan ini bermanfaat, silahkan disimak.

PROSEDUR

1. Search regedit melalui search box. kemudian buka.

image

2. Setelah registry editor terbuka, browse pada alamat HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\Advanced

image

3. Jika sudah ketemu, buat DWORD 32-bit baru, dengan nama EnableXamlStartMenu dan biarkan data valuenya tetap 0.

image

4. Restart explorer melalui task manager.

image

5. Coba Anda klik tombol start, Start menu sudah hadir kembali.

image

PROSEDUR TAMBAHAN

6. Klik kanan pada taskbar, pilih properties dan hilangkan centang pada kolom Use the Start Menu instead of the Start Screen dan klik tombol apply. Komputer akan meminta sign out nanti.

image

7. Selamat, start screen akhirnya kembali lagi seperti dulu.


*Cara Mengembalikan ke Start Menu Contiunuum seperti semula.
Buka registry editor >> hapus EnableXamlStartMenu

Dengan mengutak-atik registry editor, agaknya di sini kita dapat belajar bahwa banyak sekali fitur-fitur windows yang dapat diedit di sana. tapi untuk pemula, jangan asal edit tanpa ada panduan ya.
Share:

Cara Aktifkan kalender Mode Terbaru di Windows 10 build 9926

Setelah beberapa hari ini saya berselancar di internet, saya menemukan informasi bahwa ternyata ada Kalender Mode Terbaru yang tersembunyi di Windows 10. langsung saja saya mencobanya, dan hasilnya bisa, tampilannya juga lebih metro.

Seperti yang sudah kita ketahui, ini dia tampilan kalender yang biasanya kita jumpai di sistem operasi Windows.

image

Dan untuk anda yang sudah upgrade ke Windows 10 build 9926, Anda bisa melakukan cara-cara untuk Mengaktifkan kalender mode terbaru ini. Berikut panduannya.

PROSEDUR

1. Ketikkan regedit di search bar, kemudian buka.

image

2. Kemudian cari HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\ImmersiveShell

3. Jika sudah dapat, klik kanan >> Klik DWORD (32-bit) value.

image

4. Ketikkan UseWin32TrayClockExperience pada kolom nama. Kemudian klik enter.

image

5. Keluar dari registry editor, dan cobalah buka menu jam di taskbar. Tampilan jam metro akan tampil.

image

6. Selesai.
Share:

Saturday 31 January 2015

Renungan: Langkah Pertama

2015-01-30_194943 Oleh: Raga Adi Nurrohman

Tiada satupun manusia di dunia ini yang mempunyai tempuhan perjalanan hidup semudah menggelindingkan roda di bidang miring. Tiada satupun manusia yang benar-benar hidup dalam kebahagian kecuali sudah benar imannya.

Semua akan berawal pada langkah pertama. Ketika manusia menginjakkan kaki di langkah pertama, itulah kali pertama Ia akan menentukan pilihan hidupnya untuk langkah menuju pijakan selanjutnya. Langkah yang memulai dan menentukan awal perjalanan tiap-tiap manusia.

Setiap manusia tentunya memiliki langkah yang berbeda-beda. Dan hanya satu hal yang bisa membuat langkah pertama dan yang terakhir pada tiap-tiap manusia sama; yakni iman.

Tidak dipungkiri lagi, langkah pada pijakan yang pertama ini kadangkala harus diambil secara nekat. Biasanya, orang-orang sentimen akan berhadapan dengan kita pada langkah pertama ini, hingga Ia membuat kita membatalkan langkah menuju pijakan yang kedua.

Manusia yang kuat tentu saja tidak akan peduli dengan semua ucapan dan cemoohan manusia-manusia sentimen itu. Baginya, cacian dan cemoohan itu bagaikan lemparan bola tenis di dalam dadanya. Semakin keras ia dibanting, maka akan semakin tinggi pantulannya. Begitu pula dengan dirinya, semakin banyak cacian dan cercaan yang menimpanya, Ia akan menjadi kuat, dan semakin kuat. Karena baginya, perkataan manusia-manusia sentimen itu hanya ada dua kemungkinan: Kritikan dan omong kosong.

Ketika perkataan tersebut berupa kritikan, maka manusia kuat ini akan mengumpulkan kritikan-kritikan tersebut untuk memperbaiki dirinya menjadi hamba Tuhan yang  semakin baik. Dan jika perkataan tersebut berupa omong kosong, maka manusia kuat ini akan beranggapan itu hanyalah angin yang lalu-lalang di telinganya, menghembus begitu deras, begitu cepat.

Kita bisa menilik banyak sejarah, di mana manusia-manusia kuat,  nekat, dan pemberani yang sangat tegas menapakkan kakinya pada pijakan pertama ini menerima banyak hujatan dan kesusahan yang bertubi-tubi menyerang mereka layaknya ‘meteor shower’. Alhasil, pada langkah pertama inilah pembuktian kekuatan iman mereka dan disinilah mereka diuji oleh Allah.

Ketika manusia tegar dan kuat menghadapi hujatan dan kesusahan-kesusahan tersebut, maka ia dapat menuju pijakan selanjutnya. begitupun sebaliknya, apabila ia tidak bersabar dalam menghadapi hujatan dan kesusahan-kesusahan itu, bukan tidak mungkin ia akan berbalik arah dan membatalkan langkah pertamanya.

Sungguh, di dunia ini tiada hal yang mudah kecuali menjadi orang ‘biasa’. Menjadi orang ‘biasa’ adalah salah satu hal yang paling mudah, atau bisa kita sebut mereka adalah manusia-manusia yang lebih memilih “EASY PATH”. Coba lihat orang-orang istimewa, mereka lebih memilih “HAL YANG TIDAK BIASA” dilakukan orang lain pada umumnya. Sehingga sejarah pun dapat mengenang mereka. Mereka sudah tiada, tetapi nama-nama mereka masih terus disebut, bahkan hingga kini.
Share:

Tuesday 27 January 2015

Menjadi Pembicara yang Baik, Bagaimana Caranya?

INTERMEZO

image Setiap hari manusia tidak akan pernah lepas dari yang namanya ‘berbicara’, selama ia masih diberikan nikmat berbicara oleh Allah. Kita dapat berbicara karena Allah memberikan kita suara, lidah, gigi, mulut, bibir, yang semua itu terdapat satu kesatuan yang bisa dibilang ‘mulut’.

Tapi, sayangnya, dari mulut ini, kita bisa mendapatkan kebaikan ataupun keburukan, tergantung bagaimana kita menggunakan mulut tersebut. Oleh karena itu, sering kita dengar peribahasa ‘mulutmu harimaumu’.

Dari mulut ini, kita bisa ‘menularkan’ pembicaraan layak dan bermutu atau hanya dapat sebatas pada ocehan manis tak berpengetahuan, juga tak layak. Lihatlah disekitar kita, ada yang mulia karena mulut (baca: lisan) nya, dan ada pula yang hancur karena lisannya pula.

Bagaimana bisa demikian? singkatnya begini, Allah telah memberikan salah satu dari sekian banyak (hingga tak terhitung) nikmat-Nya kepada kita, yakni mulut untuk berbicara. Setelah Allah menganugerahkan nikmat-Nya, Dia memberikan kita pilihan, mau kita gunakan untuk apa mulut ini. Untuk yang baik-baik, atau untuk menerjunkan diri kita ke jurang yang dalam lagi penuh kesesatan? It’s up to you, tetapi faktanya, Allah telah memberikan kepada kita suatu manual instruction untuk menjaga mulut kita agar tidak kita gunakan untuk kejelekan, yang tidak lain dan tidak bukan manual instruction itu adalah Al-Qur’an dan Hadits.
Share:

Sunday 25 January 2015

Download Windows 10 Technical Preview Build 9926 x86 dan x64 NEW!!

terry_myerson_silhouette_web

Hari Rabu (21/1/2015) kemarin dalam acara media briefing, Microsoft telah mengumumkan dan menunjukkan berbagai macam fitur terbaru dari Window 10. Banyak sekali fitur-fitur terbaru yang microsoft publikasikan, yang tentunya tidak akan kita temukan di Windows 10 Technical Preview (TP) yang sedang kita gunakan sekarang.

Baru saja dirilis beberapa hari kemarin, Microsoft merilis Windows 10 Technical Preview Pro (Consumer Preview) ini dengan nomor build 9926.

Setelah Admin menginstall dan menjajal kecanggihan Windows 10 Consumer Preview ini, banyak sekali pembaruan yang dapat admin lihat, di antaranya adalah perubahan pada start menu, taskbar, penambahan cortana, Charm bar digantikan oleh action center, dan masih banyak lagi. Penasaran, berikut screenshootnya saya ambil dari laptop saya.

SCREENSHOOT

2015-01-25_150621
Tampilan Start Menu

2015-01-25_150742
Tampilan Full Start Menu/Mode Tablet (Continuum)

2015-01-25_150847
Taskbar dan Kotak Pencarian (Cortana)

2015-01-25_150901
Icon Baru, Menu Baru (Action Center)
 2015-01-25_151058
Settings Mode Baru

2015-01-25_151120perubahan tampilan tombol close, minimize, dan fullscreen

Saya meminta Cortana membuka dan memainkan music apps

Bagaimana, apakah windows 10 Consumer Preview ini sudah sesuai di mata dan hati anda? Kalau menurut saya, dari segi tampilan memang sudah bagus. Saya suka dengan konsep start menu dan screen windows yang dapat beralih mode dari mode PC desktop menuju tablet, atau sebaliknya sehingga fitur continuum pun otomatis dapat dinikmati semua device yang terinstal windows 10.
Share:

Daftar Pengunjung

Flag Counter

Blog Archive