Kali ini saya berbagi bagaimana cara mengaktifkan dan menggunakan microphone pada headset di windows 10. Pada tutorial kali ini, saya mengkhususkan pembahasan pada PC/Laptop yang menggunakan driver realtek saja.
Kita semua telah mengetahui bahwa windows 10 hadir dengan banyak fitur yang canggih dan bagus sekali (walau juga membawa beberapa bug yang tidak terlalu mengganggu). Nah, akan sayang sekali jika PC/Laptop kita yang terinstall windows 10 di dalamnya, tapi kita perlakukan seperti saat kita menggunakan windows 7 atau 8.1 dulu, alias tidak kita manfaatkan fiturnya.
Nah, salah satu fitur baru di Windows 10 ini adalah ditanamkannya personal assistant, a.k.a Cortana. Sebelum windows 10 diluncurkan, versi windows-windows sebelumnya hanya ditanamkan fitur search tradisional saja. Namun, di windows 10 sudah ditanamkan cortana yang tentunya lebih cerdas. Bahkan cortana bisa membuka file hanya dengan perintah kita melalui mic.
Karena untuk memerintah memerlukan microphone, maka tentunya microphone kita harus bekerja dengan baik dan lancar. Nah, lalu bagaimana cara mengaktifkan microphone dan menggunakannya? berikut ini panduannya.